Tips dan Trik Cara memilih Item Support di AOV (Arena Of Valor)

Bagi user hero support khususnya yang bertugas menjadi Observer di AOV pasti memiliki suka duka. Mulai dari paling miskin di antara teman-teman, terlalu menggantung pada teman, dan tidak terlalu mencolok ketika menang. Oleh karena itu tak heran banyak orang menyebut user support adalah pemain bayangan. Sama halnya di AOV pasti hal tersbut juga pernah dirasakan oleh pemain AOV user Support khususnya Observer.

Di AOV item khusus Support pun baru ada. Ada 4 item yang dikhususkan untuk Support yaitu Essence of the Wind, Ring of the Friend, Tidecaller's Mark, Purifyng Bracers. Item Support di AOV hanya bisa di beli oleh 1 orang dalam 1 tim. Setiap item memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Saya akan membagikan tips and tricks menggunakan item support ini. Oke langsung saja.

Essence of the Wind

+15 mana / 5 detik
+250 phys. DEF
+600 Max HP
+40 HP / 5 detik
+5% Mov. Speed

Rasio : Menghasilkan 5 gold atau EXP setiap 3 detik ketika pemilik item menghasilkan gold terendah dari satu tim.
Pasif unik - Distinction : Menerima 30 gold dan 60 EXP per kill dan Assist.
Wind Shield : Mendapatkan shield yang menyerap (800 + level hero x80)

Essence of the Wind adalah item Support yang paling sering digunakan. stats nya sangat bagus untuk Observer yang sudah pasti akan paling miskin. Wind Shield juga sangat berguna untuk survie dan melindungi carry. Jika memakai item ini usahakan Wind Shield gunakan dengan bijak dan jangan digunakan untuk diri sendiri karena itu sangat berguna untuk melindungi carry.


Ring of the Fiend

+90 Magic Power
+15% Cooldown Red
+30 Mana / 5 detik
+5% Mov.Speed

Rasio : Menghasilkan 5 gold atau EXP setiap 3 detik ketika pemilik item menghasilkan gold terendah dari satu tim.
Distinction : Mendapatkan tambahan 30% Gold dan EXP setelah mendapatkan kill atau assist.
Eye of the Fiend : Dapat melihat unit musuh sekitar selama 4 detik. Cooldown 30 detik.

Item yang ke dua yaitu Ring of the Fiend. Dilihat dari sats nya item ini hanya cocok untuk support magic yang mudah di ciduk. Eye of the Fiend yaitu kemampuan mirip skill 1 Lindis dimana bisa melihat musuh walaupun disemak, untuk itu Gajah atau Chaugnar tidak cocok memakai item ini karena Eye of the Fiend Kurang berguna bagi gajah. Jika memakai gajah kalau ingin mengecek semak tinggal masuki saja karena gajah bisa melepas CC atau control musuh. Item ini lebih cocok untuk Alice dan Payna, Walaupun lebih bagus pakai item Essence of the Wind.


Tidecaller's Mark

+20 mana / 5 detik
+200 Phys. DEF
+600 Max HP


Tidal Force : Hero dan Temn sekitar (jarak 600 unit) mendapatkan regen 20 HP (menyesuaikan dengan level).
Devotion : Menerima Buff Stack of Devotion tiap 30 detik, maks 2 stack. saat ada creep mati dalam jarak 8 meter darimu, kamu akan seketika menerima satu stack dari buff ini. Selain itu, hero kawan terdekat akan menerima ekstra 15 gold dan 40 EXP.
Tidecaller : Menigkatkan DMG teman sekitar sebesar 5% dan mengurangi DMG sebesar 10%.

Item selanjutnya adalah Tidecaller's Mark. Item ini cocok untuk Support yang sangat menempel pada temannya. Tidak cocok bagi yang suka open War. Dilihat dari pasif Tidecaller, Item ini cocok untuk Payna dan Alice yang selalu di belakang memberikan support.


Purifying Bracers

+15% Cooldown Red.
+20 mana / 5 detik
+500 Max HP


Tidal Force : Hero dan Temn sekitar (jarak 600 unit) mendapatkan regen 20 HP (menyesuaikan dengan level).
Devotion : Menerima Buff Stack of Devotion tiap 30 detik, maks 2 stack. saat ada creep mati dalam jarak 8 meter darimu, kamu akan seketika menerima satu stack dari buff ini. Selain itu, hero kawan terdekat akan menerima ekstra 15 gold dan 40 EXP.
Purification : Mengeyahkan Control Effect dari satu kawan sekitar, Juga memulihkan HP terget sebanyak (160+30 per level) dan meningkatkan Movement speed target sebanyak 20% selama 1 detik. Target juga kebal terhadap pengurangan Movement Speed selama 2 detik. Cooldown 90 detik.

Berbeda dengan Ring of the Fiend yang mirip dengan skill Lindis. Item ini mirip dengan ultimate gajah. Tetapi ada perbedaan yaitu gajah bisa semua teman dan item ini hanya 1 teman. Selain itu Jika Gajah ulti maka kita akan kebal terhadap control apapun tetapi di item ini hanya kebal terhadap efek slow. Item kurang bagus menurut saya. Lebih baik pilih item lainnya saja.


Itu dia cara memilih item support di AOV. Walaupun ada 4 jenis dan memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing namun bagi saya item Essence of the Wind adalah item Support terbaik saat ini.

0 Response to "Tips dan Trik Cara memilih Item Support di AOV (Arena Of Valor)"