5 Hero Jungler Terbaik di AOV 2019 (Arena Of Valor)

Jungler di AOV adalah posisi yang menguasai hutan didaerahnya dan membunuh monster-monster hutan untuk menjadikannya lebih kaya dan levelnya lebih tinggi dibandingkan kawannya. Banyak hero jungler yang digunakan entah itu dari Assasin, Warrior, Archer ataupun Mage. Tetapi tidak semua hero bisa dijadikan jungler. Mungkin artikel ini akan membantumu untuk menjadi jungler handal di AOV. Oke langsung saja.

5. Zephys

Setelah beberapa kali di buff dan cukup lama jarang lagi digunakan, kini Zephys kembali. Zephys mulai sering dipick. Walaupun tidak sesering dulu Zephys masih bisa dibilang power pick. Terbukti Zephys cukup sering dipick di AIC 2018. Zephys dulu sangat ditakuti serta menjadi langganan ban di tier atas, Bagaimana tidak ? Zephys bisa dibilang hero sempurna. Mulai dari damage yang tinggi walaupun build warrior, Pasifnya merupakan salah satu pasif terkeren dan terbaik yaitu semakin tipis HP nya semakin keras ,dan gampang masuk-keluar War. Tetapi sekarang jangkauan Ulti Zephys sudah terkena nerf jadi tidak semenakutkan dulu.

4. Violet

Sama seperti Zephys yang pernah memiliki masa keemasan. Violet dulu juga sangat ditakuti dan menjadi langganan Ban. Jadi jangan heran ketika bertemu player lama yang rasio win Violetnya tinggi-tinggi. Violet dulu imba karena cepat dalam membunuh monster hutan, Dulu ketika VIolet membunuh monster hutan bisa dibilang waktunya hampir sama dengan Batman. Perbedaannya ialah Batman ketika late sudah tidak terlalu efektif dan Violet semakin ganas. Walaupun sekarang soulreaver tidak cocok bagi Violet tidak menutupi Violet tetap menjadi hero jungler dengan syarat hanya membeli Mr.Stabby dan tidak menjadikannya ke Soulreaver. Ketika Late game kita bisa menjual Mr.Stabby dan membeli item yang lebih berguna.

3. Zanis

Banyak sekali yang takut dengan Zanis sekarang ketika mendapat Adjusted. Padahal dulu Zanis selalu di jelek-jelekan dan di maki-maki. Soal Adjusted Zanis banyak orang yang menilai bahwa Zanis sekarang lebih menakutkan dari pada Zanis sebelumnya. Padahal menurut saya Zanis yang sebelumnya lebih bagus karena diulti nya ada pengurangan 20% damage. Zanis yang sekarang juga bagus karena di skill 2 nya terdapat Lifesteal dan Attack Speed sebesar 200 %. Zanis sekarang sangat cocok untuk dijadikan jungler karena lebih cepat membunuh monster hutan dan menyebabkan zanis menjadi hero yang stabil dari Early-Late game Zanis sekarang menjadi bagus.

2. Quillen

Hero baru yang langsung menjadi langganan ban. Quillen merupakan hero saingan Wukong yang sama-sama mengandalkan Critical sebagai senjata utama. Berbeda dengan Critical Wukong yang kadang keluar dan kadang tidak, Critical Quillen 100 % muncul apabila kita menyerang musuh dari belakang. Ditambah pasifnya seperti ButterFly yang dimana CD Skill akan Cooldown ketika berhasil mendapat kill atau assist. Sangat sulit menggunakan Quillen di Rangked tier Diamond dan Conqueror karena sudah hampir pasti Quillen akan diban.

1. Lindis

Selain menjadi Hero Archer terbaik 2019 saya juga menjadikan Lindis sebagai Jungler terbaik 2019. Lindis merupakan hero yang paling sering di pick di AIC 2018. Hampir selalu ada Lindis disetiap match AIC 2018, Mungkin alasan tidak adanya Lindis karena di ban. Bagaimana tidak, Lindis merupakan archer yang sempurna karena semua kemampuan ada di Lindis. Mulai dari mobilitas tinggi, Damage besar serta skill yang berguna sebagai vision. Walaupun sudah terkena nerf Lindis tetap menjadi Jungler terbaik.



Punya pendapat lain ? tulis saja di kolom komentar.

0 Response to "5 Hero Jungler Terbaik di AOV 2019 (Arena Of Valor)"